Jakarta. Alasan Golkar Tetap Dukung Jokowi, Golkar Lihat Dari Sisi Ekonomi. Di saat peringatan HUT Partai Golkar yang ke-52, Ketua Umum Partai Golkar, Setya Novanto, menyatakan, partainya akan tetap mengusung Jokowi dalam Pemilihan Presiden 2019 mendatang.

Alasan Golkar Tetap Dukung Jokowi, Golkar Lihat Dari Sisi Ekonomi
Alasan Golkar Tetap Dukung Jokowi, Golkar Lihat Dari Sisi Ekonomi

“Golkar tetap akan mengusung Pak Jokowi pada tahun 2019 mendatang,” kata Novanto di JX International, Surabaya.

Novanto mengungkapkan, terdapat sejumlah alasan yang membuat partainya tetap memilih Jokowi sebagai capres. Salah satunya dari sisi ekonomi.

“Sekarang ini, sudah banyak kredit usaha rakyat yang diberikan dengan syarat mudah,” ujar Novanto.

Novanto menyatakan, hal tersebut diyakini bisa menumbuhkan jumlah Usaha Mikro, Kecil dan Menengah di seluruh Indonesia secara signifikan. Tidak hanya itu, angka pertumbuhan ekonomi nasional, dianggap oleh Novanto, sangat stabil.

“Sekarang, angka pertumbuhan ekonomi nasional sudah di atas lima persen. Tahun 2018 nanti, kami harapkan pemerintah bisa terus meningkatkan hingga mencapai enam persen,” kata Novanto.

Informasi lebih yang di dapat, bahwa kegiatan peringatan HUT diisi dengan sejumlah acara. Di antaranya pagelaran seni tradisional dan hiburan dari grup band ibukota, Cokelat.

Demikian Berita Golkar hari ini.

Sumber

Jakarta. Keputusan Golkar Dukung Jokowi Di Pilpres 2019. Seperti yang di tegaskan oleh Ketua Umum Partai Golkar, Setya Novanto, sesuai dengan doktrin karya kekaryaan, Partai Golkar adalah partai pembangunan. Novanto menilai Golkar berada di jalur yang benar berjuang bersama-sama dengan pemerintah untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat.

Keputusan Golkar Dukung Jokowi Di Pilpres 2019
Keputusan Golkar Dukung Jokowi Di Pilpres 2019

“Keputusan untuk mendukung Jokowi sebagai Capres 2019 karena Golkar melihat bahwa perjuangan membangun bangsa dan kesejahteraan rakyat menjadi tujuan bersama dan sejalan dengan cita-cita Golkar,” kata Novanto dalam siaran persnya.

Novanto menyampaikan Pernyataan tersebut di saat ia menghadiri rangkaian peringatan HUT Golkar yang ke 52 di Jombang, Jawa Timur, Sabtu 28 Oktober 2016. Agendanya antara lain, lomba balap sepeda yang diikuti 250 peserta tingkat nasional dan fun bike yang diikuti 15.000 warga Jombang. “Golkar ingin masyarakat sehat. Karena dalam badan yang sehat terdapat jiwa yang kuat,” katanya.

“Dan itu menjadi modal dalam rangka berkarya untuk kepentingan rakyat, membangun kesejahteraan rakyat itu dimulai dari kesehatan. Sehat jiwa dan rohaninya. Dengan demikian kita dapat berpikir luas dan berkarya besar.”

Terlebihnya, Setnov mengucapkan terima kasih kepada Bupati Jombang Nyono Suharli yang juga Ketua DPD Propinsi Jawa Timur, yang telah membuat acara ini begitu menarik.

Tidak hanya itu, Novanto didampingi Sekjen Idrus Marham, Bendum Robert Kardinal, Ketua Korwil Jatim Yahya Zaini, Zaenuddin Amali, Sigit Haryo Wibisono dan Nurul Arifin. Usai acara, mereka mengunjungi kantor DPD Partai Golkar yang telah direnovasi di jalan Wahid Hasyim, Jombang. Selanjutnya mereka berkeliling melihat rangkaian pameran yang digelar sepanjang alun-alun.

Demikian Berita Golkar hari ini.

Sumber

Jakarta. Untuk Bela Negara, Golkar Harapkan Kader AMPG. Tidak seperti biasanya, Ada yang berbeda pada perhelatan acara Partai Golkar kali ini. Setya Novanto atau yang kerap di anggap sebagai Ketua Umum Golkar, biasanya ia nampak serius dan formal saat menghadiri sebuah kegiatan resmi, kini justru luwes berjoget bersama ratusan kader Golkar dan Angkatan Muda Partai Golkar.

Untuk Bela Negara, Golkar Harapkan Kader AMPG
Untuk Bela Negara, Golkar Harapkan Kader AMPG

Setya Novanto menjadi pembina upacara penutupan tersebut dan Dalam Penutupan Jambore Nasional Dan Diklat Siaga Karya AMPG 2016. Rangkaian acara diisi dengan aksi yang mempertontonkan kemampuan kader AMPG.

Selanjutnya, jambore ditutup dengan menari bersama di lapangan eks Golf Driving Range, Senayan. Guyuran hujan yang cukup deras ternyata tak menyurutkan semangat para kader untuk bergembira bersama, menari di bawah iringan lagu Gemu Fa Mi Re dari Nusa Tenggara Timur.

“AMPG akan jadi kader bela negara dan kader Golkar yang tangguh,” kata Novanto di lapangan eks Golf Driving Range, Jakarta, Minggu, 23 Oktober 2016.

Sebagai harapan, Novanto menginginkan kader AMPG bisa turut ambil bagian melakukan pencegahan, terhadap beragam ancaman pada generasi muda, seperti bahaya radikalisme, terorisme, dan penyalahgunaan narkoba.

“Saudara-saudara harus waspada dan turut ambil bagian mengatasi masalah tersebut. Paling tidak melakukan pencegahan di lingkungan masing-masing,” jelasnya.

Demikian berita Golkar hari ini.

Sumber

Jakarta. Partai Golkar Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-52. Seperti yang terkait, dalam hari peringatannya tersebut Partai Golkar diisi dengan rangkaian kegiatan antara lain, ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, peluncuran Rumah Pangan Partai Golkar (RPG), peletakan batu pertama pembangunan kantor partai di Slipi, tasyakuran dengan pemotongan tumpeng sebanyak 52 tumpeng dan santunan yatim piatu sebanyak 1964 anak serta sarasehan bersama Dewan Pembina, Dewan Kehormatan dan Dewan Pakar Partai. Selain di Jakarta, perayaan HUT Partai Golkar juga digelar di daerah-daerah.

Partai Golkar Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-52
Partai Golkar Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-52

Seperti yang di jelaskan oleh Ketua Umum Partai Golkar, Setya Novanto, peringatan HUT ke-52 merupakan momentum kebangkitan Partai Golkar. Kebangkitan untuk meraih kejayaan dan kemenangan. Karena itu, Novanto mengajak seluruh kader Golkar untuk merayakan HUT ini bersama-sama dengan rakyat.

“Mari kita rayakan peringatan ini di pantai-pantai bersama nelayan, di desa-desa bersama petani, di pasar-pasar bersama pedagang kecil dan asongan, serta di tempat-tempat lain bersama rakyat kecil. Golkar harus dekat dan menyatu dengan rakyat,” kata Novanto.

Tidak hanya itu, Ikatan Istri Partai Golkar (IIPG) meluncurkan program baru bertajuk “Rumah Pangan” di hari ulang tahun ke-52 partai berlambang pohon beringin itu. Ketua IIPG, Deisti Novanto mengatakan, program itu merupakan bentuk nyata Golkar ingin terjun langsung bersentuhan dengan masyarakat.

“Rumah pangan ada yang berupa minimarket atau offline store di sini, ada juga yang berbentuk mobil keliling,” kata Deisti.

Mobil keliling juga dioperasikan untuk melayani penjualan bahan sembako. Operasionalnya berkeliling ke seluruh daerah di Jakarta dan sekitarnya.

“Harganya sama saja, namun cukup murah bila dibandingkan dengan di pasaran,” kata Deisti.

Menurut Deisti, program itu menyasar semua kalangan, baik dari kalangan menengah ke atas sampai bawah, semuanya dipersilakan membeli kebutuhan pokok yang diperjualbelikan di dalamnya.

“Siapapun bisa berbelanja di sini. Tidak ada sasaran khusus bagi kita untuk menjualbelikan bahan sembako. Mau dari kalangan bawah sampai atas, kami menyedikannya untuk semua orang yang ingin memperoleh bahan sembako secara praktis dan murah,” katanya Deisti ditambahkan.

Deisti menjelaskan, bahwa Rumah Pangan memperoleh bahan dagangannya langsung dari petani. Selain itu, bisa juga didapatkan dari supplier-supplier yang mematok harga barang lebih murah.

Hadir dalam perayaan itu di antaranya Menko Kemaritiman Luhut Panjaitan, Menteri Perindustrian Airlangga Hartato, Akbar Tanjung, Agung Laksono dan jajaran pengurus serta kader partai.

Demikian Berita Golkar hari ini.

Sumber

Jakarta. Golkar Tawarkan Kerja Sama dan Dukungan Dalam Pembangunan Infrastruktur. Seperti yang diketahui, Ketum Partai Golkar atau Setya Novanto menyampaikan, untuk pentingnya kerja sama dan pembangunan ekonomi dalam menumbuhkan kesejahteraan rakyat. Terlebihnya, yang di maksud adalah Pembangunan ekonomi ditekankan pada pembangunan infrastruktur.

Golkar Tawarkan Kerja Sama dan Dukungan Dalam Pembangunan Infrastruktur
Golkar Tawarkan Kerja Sama dan Dukungan Dalam Pembangunan Infrastruktur

Tidak hanya itu, Saat itu Setya Novanto menjadi pembicara bersama mantan Presiden Polandia Bronislaw Komorowski dalam sesi yang membahas tentang pentingnya peran partai politik dalam pembangunan ekonomi dunia di Chongqing, China, Jumat 14 Oktober 2016. Golkar menjadi salah satu undangan dalam pertemuan bersama dengan 50 partai dunia yang diselenggarakan oleh Partai Komunis China itu.

Setnov menyoroti program Pemerintah China, One Belt One Road atau OBOR, yang melibatkan 65 negara, 4,4 milyar penduduk dunia, dan 40% GDP dunia itu. Melalui program ini China berkomitmen untuk membangun perekonomian, kerja sama budaya, hubungan orang per orang di negara-negara yang dilalui oleh jalur sutra. Golkar sebagai partai politik yang menjadi mitra pemerintah, menyambut baik program tersebut.

“Saya menawarkan kerja sama dan dukungan dalam pembangunan infrastruktur. Hal ini sejalan dengan program pemerintahan Jokowi yang sedang fokus dalam pembangunan ekonomi, khususnya bidang infrastruktur,” ujar Setnov melalui keterangan tertulis.

Jika banyak infrastruktur yang dibangun, maka diharapkan sentra ekonomi baru akan tumbuh, kata Setnov.

Pembangunan infrastruktur akan membuka daerah dari keterbelakangan atau terisolasi. Dan inilah awal dari bangkitnya perekonomian di daerah tersebut.

“Penting bagi Indonesia dan China untuk membangun kemitraan strategis yang dapat memberikan kontribusi positif dalam hubungan kedua negara,” kata dia.

Golkar menyampaikan pesan agar tenaga kerja Indonesia dilibatkan dalam pembangunan infrastruktur. Namun demikian, jangan sampai tenaga tidak terampil dikirim dan akhirnya meminggirkan tenaga kerja di negeri sendiri.

“Walau bagaimanapun kita tetap harus memprioritaskan anak bangsa sendiri. Masuknya investor dari China, jangan sampai mengganggu kepentingan nasional,” ujarnya Setnov ditambahkan.

Dalam acara itu, Novanto didampingi Ketua Bidang Kebudayaan Tantowi Yahya, Bendahara Umum Golkar Robert Kardinal, dan Ketua Kordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat Roemkono.

demikian Berita Goglkar hari ini.

Sumber

Bengkulu. Rangkaian Awal Golkar Untuk Peringati HUT Ke-52. Dari bagian barat Indonesia, Partai Golkar memulai rangkaian peringatan hari ulang tahun ke-52. Saat itu, pada Minggu 2 Oktober 2016, partai Golkar menggelar gerak jalan santai bersama Ketua Umum Setya Novanto.

Rangkaian Awal Golkar Untuk Peringati HUT Ke-52
Rangkaian Awal Golkar Untuk Peringati HUT Ke-52

Terlebihnya pergelaran acara tersebut diadakan di Bengkulu. Gubernur Bengkulu yang juga Ketua Golkar Bengkulu, Ridwan Mukti turut serta dan membuka kegiatan yang dihadiri sekitar 70 ribu warga itu.

Jalan santai dimulai dari sport center Pantai Panjang sejauh lima kilometer. Acara ini dihadiri oleh sekitar 70 ribu masyarakat Bengkulu.

“Luar biasa antusiasme masyarakat Bengkulu ini, semangatnya hebat, dari pagi sudah ramai berkumpul di lapangan bersama keluarganya. Ini merupakan acara Golkar pertama kali yang diadakan di Bengkulu, setelah Partai Golkar tertidur lama di Bengkulu,” kata Ketum Golkar Setya Novanto dalam keterangan persnya.

Tidak hanya itu, Ketum Golkar tersebut juga didampingi oleh istri Deisty Novanto, Bendahara umum Robert Kardinal, dan ketua bidang Kesra Roemkono, Darul Siska.

Sejumlah artis ibu kota menyemarakkan acara itu. Mereka antara lain, Melanie Ricardo, Ricky Harun, Vina Panduwinata, Ussy Sulistyawati, dan banyak artis lainnya.

Rangkaian HUT ini akan berlangsung terus di daerah-daerah dan puncaknya pada tanggal 20 Oktober yang akan datang di Jawa Timur.

Demikian berita Golkar hari ini.

Sumber

Sumatera Utara. Bantuan Dana Rp 7 miliyar Golkar Untuk Kabupaten Dairi. Penyerahan bantuan Ketua Umum DPP Partai Golkar, Setya Novanto, sebesar Rp 7 Miliar saat berkunjung ke Kabupaten Dairi, Sumatera Utara.

Bantuan Dana Rp7 miliyar Golkar Untuk Kabupaten Dairi
Bantuan Dana Rp7 miliyar Golkar Untuk Kabupaten Dairi

Seperti yang diketahui, Dalam keterangan tertulisnya, bantuan tersebut dibagi menjadi Rp3 miliar untuk program pengembangan infrastruktur sosial dan ekonomi wilayah, Rp1 miliar untuk bantuan jalan, serta sisanya untuk bedah 200 rumah. Masing-masing rumah akan mendapatkan Rp15 juta, sehingga total menjadi Rp3 miliar.

Acara pemberian hadian ini dihadiri Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Sumatera Utara, Ngogesa Sitepu, Anggota DPR RI Daerah Pemilihan Sumatera Utara Anton Sihombing dan Delia Sitepu.

Pada kesempatan ini juga dilaksanakan pelantikan DPD Partai Golkar Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, yang dipimpin KRA Joni Sitohang Adinegoto, yang merupakan Bupati Dairi.

Kabupaten Dairi bagi Partai Golkar menjadi penting, karena pada Pemilu 2014 lalu, partai ini memperoleh 31,4 persen suara. Jumlah ini merupakan perolehan tertinggi se-Indonesia.

Demikian Berita Golkar hari ini.

Sumber